SMA Islam Al Mizan Surabaya dengan bangga mengumumkan bahwa 51% dari lulusan tahun ajaran 2023/2024 berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi negeri terkemuka. Pencapaian ini merupakan bukti nyata dari komitmen sekolah dalam memberikan pendidikan berkualitas dan mendukung siswa untuk meraih masa depan yang gemilang.
Keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja keras para siswa, dukungan dari para guru, serta doa dan dorongan dari orang tua. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi adik-adik kelas untuk terus berusaha dan berprestasi lebih baik lagi.
Selamat kepada para siswa yang telah diterima di perguruan tinggi negeri. Semoga kalian dapat meraih sukses yang lebih besar di jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan menjadi kebanggaan bagi SMA Islam Al Mizan Surabaya.
